Sabtu, 11 Agustus 2012

LADA HITAM...si Hitam Nan Mahal

    Lada hitam umumnya digunakan pada masakan barat, rasanya yang tajam dan wanginya yang khas bikin kita langsung ngiler dah kalo udah bercampur dengan hidangan. Varian masakan bisa dibubuhi lada hitam, terutama daging-dagingan, pasta, pizza dan masakan lainnya. Saya kira warna hitam pekat yang ada di lada hitam adalah jenis varietas lain dari lada, karena banyak lada yang beredar di pasaran adalah lada putih yang baunya jelas sangat kita kenal. 
   warna hitam itu diperoleh dari pemetikan lada yang tidak sampai tua, akan tetapi setengah tua lalu dijemur dibawah terik sinar matahari. Tapi jika sinar matahari tidak memungkinkan akan memakan waktu yang lebih panjang.  Maka dari itu, harga lada hitam sangat mahal, bisa 4 kali lipat dari lada putih. WOW, memang tidak diragukan lagi kalo bumbu semahal itu masuk ke sebuah masakan. Bikin masakan NENDANG!!!!!!

     Ok, makanan apa aja sih yang bisa dibubuhi dengan lada hitam???jawabannya, ya banyak banget. mau itu masakan lokal maupun interlokal ya tergantung passion kita dan cara mengolahnya. Jangan sampai kebanyakan juga, selera kepedasan merica setiap orang berbeda-beda lohhh...

Sumpah, Sapi lada hitam itu emang juara deh rasanya. waktu itu saya sempat makan di sebuah restaurant Pizza cepat saji. mmmmm...Yummy....daging sapinya soft sama aroma merica hitamnya polll bangeet....pokoknya enaknya gak bisa diungkapkan kata-kata(lebay dikit yak)

kalo yang ini kayaknya gak usah dijelasin lagi yak, banyak orang yang sangat suka dengan pasta. Masakan Italia ini menyihir semua orang dengan rasa pasta yang khas. Lada hitam sering menjadi bumbu kombinasi yang sering dipakai sebagai bumbu dasar masakan ini. 

ini nih godaan paling dahsyat kalo di depan mata udah ada Pizza dengan berbagai toping yang menggiurkan, keju mozarela, paprika, jangung manis dan toping lainnya bercampur dengan lada hitam...mmmm so delicious..bagi sebagian orang yang tidak begitu mencintai dan menyukai keju mozarela mungkin akan "enek" dilidah apalagi bercampur dengan aroma lada hitam yang pekat. sebaiknya ganti pake sosis aja denh pinggirannya( di restaurant Pizza sering dikasih pilihan buat pinggiran Pizza)